Jumat, 06 Maret 2020

Hal-Hal Yang Menyebabkan Mengapa AC Bisa Netes Air

Hal-Hal Yang Menyebabkan Mengapa AC Bisa Netes Air - Saat Anda melihat AC, terkadang Anda akan  melihat ada air yang menetes jatuh dari pipa ataupun mesinnya. Ini bisa dipengaruhi dan disebabkan oleh banyak faktor. Namun, ada penyebab tertentu mengapa AC netes air. Apa sajakah itu? Penyebab pertama yang biasanya menimbulkan AC netes adalah karena AC kotor. Ini bisa terjadi karena Anda jarang membersihkannya. Apalagi jika sudah lebih dari 6 bulan, debu dan kotoran akan menumpuk di dalam evapolator. Akibatnya, saringan atau filter AC akan turun menuju sirip-sirip alumunium evapulator yanmana basah dan debu tesebut akan berubah menjadi padat seperti sebuah lumut. Dan lama-kelamaan akan bocor dan membanjiri lantai yang ada di bawahnya. Solusi untuk kasus ini adalah Anda harus rutin untuk membersihkan AC Anda, terutama pada bagian evaporasi AC.
service ac tulungagung

Penyebab kedua AC dapat netes adalah karena terdapat kekurangan Freon. Ini biasanya akan ditandai dengan AC yang tidak terasa dingin. Dan pada saat yang sama juga di bagian evapolator AC tersebut terdapat bongkahan es atau juga bunga es yang tebal. Hal demikian ini terjadi karena kurangnya freon pada unit AC yang seharusnya memiliki tekanan minimal 55Psi berubah menjadi di bawah 50Psi. Dan akibatnya dari hal tersebut adalah air yang dihasilkan melebihi kapasitas yang ada dan kemudian menetes tidak pada menurut jalur keluar area yang seharusnya melalui menetes lewat dinding, blower dan swing. Pada saat itu juga AC akan mengeluarkan suara berisik saat dimatikan seperti terdengar suara tetesan air atau bahkan bongkahan es jatuh di area blower atau fan indoor AC.

Jika ada di antara Anda yang mengalami hal demikian di atas, maka solusinya adalah Anda harus menghubungi jasa service AC yang Anda percayai atau berlangganan untuk mengatasinya. Dan pastikan juga bahwa jasa servica yang Anda gunakan ditangani oleh tekni yang profesional dan mumpuni. Ini adalah cara yang tepat untuk mengatasi masalah AC netes air jika mengalami jenis penyebab mengapa AC netes air seperti di atas. Jadi, jangan malas dan ragu untuk menggunakan jasa service AC agar AC Anda kembali berjalan dengan normal tanpa masalah.

Penyebab terakhir yang dapat menyebabkan AC netes air adalah karena talang penampungan pecah. Ini merupakan penyebab yang sangat jarang terjadi. kasus ini biasanya terjadi karena talang mungkin digigiti oleh tikus atau juga karena terkena benda keras dan tajam yang jatuh dan memecahkan talang penampungan air. Kasus lainnya juga bisa disebabkan karena tempat penampungan yang sudah dimakan usia yang sudah mulai berkurang kekuatannya. Sehingga talang penampungan menjadi pecah dan mengakibatkan AC meneteskan air. Untuk mengatasi ini, Anda perlu menghubungi jasa service AC terpercaya dan mumpuni. Atau mungkin Anda bisa menggantinya dengan yang baru dan jangan lupa untuk melakukan service AC berkala agar AC di rumah anda selalu adem dan awet.

Comments

1 komentar

1xbet korean | legalbet.co.kr
1xbet korean. It is known as 1xbet's 1xbet мобильная версия sportsbook, the first betting site to offer bettors a wide variety of betting markets. The web-based website offers betting


EmoticonEmoticon